CLICK HERE FOR FREE BLOGGER TEMPLATES, LINK BUTTONS AND MORE! »

Selasa, 24 September 2013

"Apa yang kamu (kalian) cari?"

Akhir - akhir ini saya banyak melakukan aktivitas "ngubek -ngubek" blog orang, "mondar - mandir" di akun sosmed orang. Dan saya berulang mempertanyakan :
"Sebenernya, apa sih yang kamu (kalian) cariiii?"
Mungkin karena saya nggak pernah berada di posisi itu. Jadi nggak bisa merasakan dengan sebenar - benarnya perasaan. Huoo. Atau memang karena saya nggak "sehebat" kalian, jadi otak saya masih "nggak nangkep" dengan apa yang kalian harapkan.

Bagi saya yang melihat pencapaian kalian dari luar etalase, kalian itu sudah teramat luar biasa. Kalian mendapatkan A, dimana itu merupakan keinginaaan (hampir) terbesar saya, tapi kalian kok malah mengharapkan yang lain, seakan - akan kalian terpaksa, masih setengah hati menjalaninya ?  Malah masih ngebayang - bayang kampus di sebelah kota pula. Aaaahhh, gemesssss. Pingin banget deh saya berkata :
"Udah kalian pergi aja, biar saya yang ngejalanin. Biar saya yang menyelesaikan tanpa setengah - setengah. Biar saya yang 'menikmati' ."

Hm.. ya ya ya. Karena saya udah nggak bakal bisa "mendapatkan", beberapa teman pernah menyarankan kepada saya :
"Yaudah sih, cari pendampingnya sama seeorang yang bisa menggenapkan cita - cita kamu aja."

Awalnya saya-pun berpikiran seprti itu. Tapi, alhamdulillah saya segera meralat diri. Nggak. Nggak pake nebeng profesi. Nggak mau, ogah banget !! Saya nggak akan pernah pembatasi hanya karena profesi. Hohoho. Siapapun, asal dengan standar yang oke *ngaca, emang situ udah oke (sambil nunjuk muka)* hoahm

Wuooo.. balik lagi. Jadiiii gimana iniiih sodara - sodara??? >.<
Jangan - jangan orang di luar sana banyak yang memposisikan saya seperti itu juga?
Ah iya, satu - satunya kunci :
B  E  R  S  Y  U  K  U  R

Dengan syukur hati menjadi tentram.. :)
Jagalah hati ini Rabb, untuk selalu ingat dan bersyukur kepada-Mu.
Rumput tetangga terlihat hijau. Namun saya punya pohon yang tidak hanya berwarna hijau, dia juga berbuah. Pohon itu bernama : SYUKUR
Semoga ya Allah,..


Apapun yang kita punya, apapun yang kita miliki, apapun yang kita peroleh.. semuanya adalah keindahan.. :D


sumber gambar : auliamukhtar.com



Tidak ada komentar:

Posting Komentar